TEWENEWS, Surabaya – Praktek prostitusi online di Kota Surabaya kembali dibongkar Polda Jatim.
Diduga prostitusi yang melibatkan dua Artis Ibu Kota itu diungkap oleh Direktorat Reserse Kriminal Khusus (Ditresktimsus) Polda Jatim.
Berdasarkan informasi yang berhasil dihimpun, dua artis ibukota itu diketahui berinisial VA dan AF.
Artis VA sendiri diduga adalah Vanessa Angel, yang tak lain adalah pacar dari cucu Presiden pertama, Didi Mahardika dan merupakan pemain FTV.
Kabid Humas Polda Jatim Kombes Frans Barung Mangera ketika dikonfirmasi terkait prostitusi online itu membenarkan inisial VA tersebut adalah Vanessa Angel.
“Memang benar kita amankan, dan saat ini sedang menjalani pemeriksaan bersama AF,” ujar Barung, Sabtu (5/1/2019).
Barung mengungkapkan, “Penggerebekan dilakukan petugas di salah satu hotel di Surabaya. Saat itu ada diduga dua Artis, empat saksi, dan korban ” ujarnya.
Penggerebekan dilakukan setelah petugas mendapat laporan berdasarkan informasi dari masyarakat terkait dugaan prostitusi melalui media sosial. (AF/Tim )