TEWENEWS,Tamiang Layang – Pemilihan Presiden dan Wakil Presiden serta Legeslatif tinggal 6 hari lagi. Badan Pengawas Pemilihan Umum (Bawaslu) kabupaten Barito Timur mewarning kepada peserta Pemilu agar tetap mematuhi aturan – aturan dalam pemilu tahun 2019.
Ketua Badan Pengawas Pemilihan Umum (Bawaslu) kabupaten Barito Timur Provinsi Kalimantan Tengah, Fryanto Marthen mengatakan, para peserta Pemilu harus mematuhi aturan – aturan yang sudah ditetapkan.
“Peserta pemilu harus mematuhi aturan. Jangan memasang spanduk atau baleho calon legislatif maupun calon Presiden dirumah ibadah maupun dikantor desa,” katanya belum lama ini.
Selain itu, yang paling diwarningnya adalah politik uang. Menurutnya politik uang tersebut sangat dilarang dalam pemilu. Pasalnya poltik uang menjadikan pemilu tidak dimokratis lagi.
Selain itu, bagi penerima maupun pemberi uang untuk mencoblos salah satu calon Presiden maupun Legislatif apabila ketahuan akan dikenakan sangsi.
“Apabila ketahuan dan diperoleh bukti yang kuat, pemberi maupun penerima bisa kena sangsi. Bahkan sangsi terberat adalah pidana,” ucapnya.
Dirinya menambahkan, bagi masyarakat maupun yang lainya yang mengetahui adanya kecurangan maupun pelanggaran terkait pemilu. Silahkan mengadukanya kesini paling lambat seminggu setelah kejadian.
“Silahkan lapor dan adukan kesini kalau ada pelanggaran yang dilakukan peserta pemilu dengan disertai bukti – bukti yang kuat. Kami akan dalami dan telusuri apakah memenuhi syarat atau tidak. Kalau hasil dari keputusanya pasti berani kami jamin kenetralanya karena Independensi (Gakumdu) yang ada 3 lembaga seperti Kepolisian, Kejaksaan dan Bawaslu tidak perlu diragukan lagi. Jadi silahkan laporkan kalau ada pelanggaran atau kecurangan,” tegasnya.
Dirinya juga mengimbau kepada masyarakat agar datang dan ajak sanak keluarga maupun teman agar datang ke TPS masing – masing pada 17 April 2019.
“Kepada seluruh masyarat Bartim saya mengimbau pada tanggal 17 April mendatang agar datang ke TPS masing -masing untuk menggunakan hak suaranya. Pilih lah sesuai hati nurani masing – masing. Jangan sampai golput, karena satu suara sangat menentukan,” tutupnya. (TWN5)