Pemkab Bartim, Gelar Upacara Hari Kesaktian Pancasila

oleh -35 views

TEWENEWS, Tamiang Layang – Pemerintah Daerah Kabupaten Barito Timur, menggelar upacara Hari Kesaktian Pancasila di halaman Kantor Bupati Setempat, Senin (1/10/2018).

Upacara peringatan Hari Kesaktian Pancasila tersebut dihadiri Bupati Bartim Ampera AY Mebas, Wakil Bupati Bartim Habib Said Abdul Saleh Sekda Bartim Ir Eskop MAP, Kapolres Bartim AKBP Wahid Kurniawan S.IK, Perwira penghubung Dandim 1012 Buntok, para Asisten, staf ahli Bupati, forkompimda beserta Kepala OPD di lingkungan Pemkab Bartim.

Bupati Barito Timur, Ampera AY Mebas selaku inspektur upacara mengingatkan kepada masyarakat dan semua pihak, menjadikan Pancasila tak sekedar slogan semata, namun nila-nilai Pancasila itu diterapkan sebagai kepribadian bangsa dalam kehidupan.

“Pancasila menjadi dasar bangsa kita serta menjadi kepribadian bangsa,” tegas Ampera. Tak hanya itu Ampera juga mengigatkan akan pentingnya kesadaran masyarakat akan nilai-nilai pancasila, agar peristiwa upaya mengganti Pancasila dengan ideologi komunis yang terjadi pada pada masa lalu tidak terulang kembali.

“Pada hari tersebut enam jenderal angkatan darat dan beberapa orang lainnya telah dibunuh dalam kudeta tersebut. Peristiwa inilah yang menjadi dasar lahirnya Hari Kesaktian Pancasila,”pungkas lelaki yang ramah itu.(Budi).