Polsek Antang Kalang Bersama TNI Dan Kecamatan Bangun Posko Karhutla

oleh -7 views

TeweNews – Kotim  – Polsek Antang Kalang jajaran Polres Kotim Polda Kalteng, melalui Kapolsek Antang Kalang Iptu Sapril Nyampai, SE., dalam menghadapi kemarau panjang dan ancaman Karhutla bersama-sama Muspika Antang Kalang dan anggota TNI, membangun Posko Karhutla bertempat di Desa Tbg.Kalang Kecamatan Antang Kalang, Kabupaten Kotim, Provinsi Kalteng. (18/03/2021)

Pembuatan Posko Karhutla di Desa Tumbang Kalang dilaksanakan oleh Polsek Antang Kalang dengan dipimpin Kapolsek Iptu Sapril Nyampai, SE., bersama-sama dengan staf kecamatan Antang Kalang dan anggota TNI dari Posramil Antang Kalang.

Kegiatan tersebut bertujuan untuk meningkatkan kesiapsiagaan mengantisipasi kejadian Karhutla di tahun 2021 agar mempermudah personil atau petugas dalam pergerakan menuju ke TKP Kebakaran. Dimana didalam posko tersebut peralataan pemadam api maupun personil secara bergantian siaga atau standby di posko. Dengan kesiapan Posko dan personil serta peralatan Damkar, maka diharapkan tidak ada terjadi kebakaran hutan dan lahan di tahun 2021 di wilayah Antang Kalang.

Kapolres Kotim AKBP Abdoel Harris Jakin, SIK, M.Si melalui Kapolsek Antang Kalang IPTU Sapril Nyampai, SE. mejelaskan kegiatan pembuatan Posko Karhutla adalah salah satu kegiatan wajib selain sosialisasi Maklumat Kapolda dalam menghadapi musim kemarau 2021.

Lebih lanjut Kapolsek menjelaskan bahwa fungsi dari Posko adalah memonitoring kejadian karhutla di wilayah Antang Kalang dimana kedepannya akan terbentuk tim yang terdiri dari Polsek, Kantor Kecamatan, TNI dan masyarakat peduli api (MPA) yang bertugas piket dan standby di posko, apabila terjadi karhutla maka akan segera digerakkan untuk memadamkan kebakaran tersebut. ”personil gabungan dan peralatan pemadaman sudah distandbykan di posko dan siap bergerak serta siap digunakan apabila terjadi kebakaran hutan dan lahan diwilayah kita kecamatan Antang Kalang” pungkasnya.

Dengan telah didirikannya posko Karhutla di Kecamatan Antang Kalang, maka Polsek Antang Kalang dan Muspika Kec. Antang Kalang dengan dukungan TNI dan MPA siap menangani dan menanggulangi kejadian Karhutla 2021 di wilayah Kec. Antang Kalang, Kab. Kotim (SpN_Ak01@Tj19)