Program Polisi Terus Berjalan Bantu Masyarakat di Bartim

oleh -50 views

TEWENEWS, Tamiang Layang – Program polisi peduli dari polres Bartim, terus berjalan untuk membantu masyarakat Barito Timur, baik itu dari segi bantuan sembako maupun sarana dan prasarana maupun yang lainya.

Kepedulian Polres Bartim dibawah kepemimpinan AKBP Zulham Effendy selaku Kapolres Bartim, kali ini memberikan bantuan kepada Panitia Pengadaan Mobil Pemadam Kebakaran (Damkar) Remaja Masjid Besar Sabilal Mujahidin Ampah, Kecamatan Dusun Tengah, Kabupaten Barito Timur.

Pemberian bantuan tersebut langsung diserahkan oleh Kapolres Bartim AKBP Zulham Effendy kepada panitia Damkar remaja Masjid besar Sabilal Mujahidin Ampah di Ruang kerja Kapolres Bartim Bartim Kamis, ( 31/1/2019).

Bantuan tersebut, nantinya akan dikelola panitia Damkar untuk menunjang sarana dan prsarana maupun keperluan lain demi meningkatkan kinerja Damkar.

Kapolres Bartim AKBP Zulham Effendy, S.I.K, M.H mengatakan, kami sangat mendukung ide yang di gagas oleh anak-anak muda ini yang tergabung dalam Remaja Masjid yang sangat Peduli dengan kegiatan sosial.

“Karena armada Damkar yang dimiliki Pemda Bartim saat ini masih terbatas dan dengan adanya ide ini, mudah – mudahan kelompok – kelompok atau organisasi kemasyarakatan lainya akan mengikutinya” jelas Zulham.

Sementara itu, Subahan Akbar warga Desa Putai RT 03 Kecamatan Dusun Tengah mengatakan, sangat mengapresiasi kepada Polres Bartim yang sangat peduli terhadap Damkar
Masjid besar Sabilal Mujahidin Ampah.

“Saya harap dengan adanya bantuan dari Pak Kapolres Bartim tersebut. Pelayanan ataupun kinerja dari Damkar
Masjid besar Sabilal Mujahidin
Ampah semakin ditingkatkan lagi,” harap lelaki yang masih menjomlo ini. (TWN5)