TEWENEWS, Muara Teweh – Calon anggota legislatif (caleg) DPR RI dari Partai NasDem dapil Kalteng, Sedha Tan Minggara.SE.S.Kom, blusukan ke Pasar Ipu yang berlokasi Jalan Mangkusari, Kelurahan Lanjas, Kabupaten Barito Utara, Kalteng, Rabu (20/3). Kunjungannya untuk menyerap aspirasi pedagang itu didampingi Caleg DPRD Barut dapil 1 nomor urut 5 M. Agustian Rajab.
Pantauan tewenews, dalam kegiatan itu, satu demi satu lapak pedagang disambangi keduanya. Selain memperkenalkan diri kepada para pedagang dan pengunjung pasar, Sedha Tan yang juga Caleg termuda di kalteng berusia 23 tahun ini sempat berkomunikasi dengan sejumlah pedagang.
Kedatangan caleg Sedha Tan dan Agustian disambut antusias pedagang, pembeli maupun masyarakat yang sedang berkunjung ke pasar tersebut. Tak sedikit dari mereka yang meminta untuk berjabat tangan dengan caleg Partai NasDem tersebut.
Caleg Agustian mengatakan, dalam kunjungannya ke Pasar Ipu Muara Teweh, untuk bersentuhan langsung dengan warga dan pedagang pasar. Dengan mendengarkan aspirasi dan harapan mereka, dia akan berupaya untuk mendorong agar kehidupan ekonomi warga bisa lebih baik lagi jika tepilih sebagai wakil rakyat.
“Kondisi di sini sama dengan rata-rata pasar tradisional lainnya yang memiliki masalah infrastruktut (drainase). Ini yang jadi perhatian kami karena putaran uang di pasar bisa mendongrak ekonomi daerah,” ujar Agustian, Rabu (21/3).
Sementara caleg DPR RI dapil Kalteng Sedha Tan Minggara mengatakan, Kamis (21/3/2019) kedatangan mereka tidak lain untuk melihat kondisi dan menampung keluhan pedagang serta aspirasi warga.
“Ini menjadi bagian concern kami untuk membantu perekomian masyarakat. Kondisi infrastruktur pasar tradisional di sini sudah sangat butuh perhatian dari pemerintah daerah maupun pusat,” ujarnya.(Tim)